Channelindonesia.id – Organisasi Ikatan Wanita Perbankan Nasional (Iwa Perbanas) Sulawesi Selatan, menggandeng beberapa organisasi untuk turut ikut peduli pada Oktober Bulan Kesadaran Kanker Payudara untuk mewujudkan sikap peduli terhadap kanker payudara melalui ‘Senam SADARI’, Sabtu 29 Oktober 2022.
Dengan dikomandoi Ketua Panitia, Eliza Widuri sebagai penanggung jawab, acara tersebut sukses dihadiri ratusan partisipan.
Menggunakan dresscode pink, para perempuan dari berbagai latar belakang usia ikut meramaikan senam SADARI (Periksa Payudara Sendiri) yang diselenggarakan oleh Iwa Perbanas Sulsel bersama PKK Kota Makassar, Darma wanita Persatuan Kota Makassar, IWABA Sulsel, Perhimpunan Bank Umum Nasional (Perbanas) dan Makassar Cancer Care Community (MC3).
Acara dibuka oleh Istri Wali Kota Makassar Danny Pomanto, Hj. Indira Yusuf Ismail S.E yang hadir mengenakan jilbab putih.
Dalam sambutannya Indira Yusuf mengatakan bahwa kanker payudara mudah menjangkiti ibu-ibu, karena itu perlu untuk membagi pengetahuan terkait hal ini.
“Di puskesmas sebenarnya sudah ada Alat USG untuk kanker, dan Mamografi ada di RSUD Daya. Saya juga sebagai survivor breasr cancer, kalo terlambat ditangani sangat repot. Pengobatannta panjang juga diperlukan biaya yang mahal,” ujarnya.
Sejumlah uundangan yang turut menghadiri acara di antaranya, 10 camat se Kota Makassar, Wakil Ketua DPR Andi Suhada Sapile, Ketua Perbanas Edward, Bank Mandiri, Bank Panin, Bank Sulselbar dan masyarakat umum.
Dr. Nurlina Subair, M.Si selaku Ketua MC3 mengkampanyekan kesadaran untuk melakukan perikSA payuDAra sendiRI atau SADARI.
“Buat ibu-ibu yang masih menstruasi selalu lakukan SADARI pada hari ke-7 atau ke-10 setelah haid pertama. Dengan melakukan deteksi dini, harapan hidup kita akan semakin besar,” pungkasnya.
MC3 mendapatkan donasi puluhan juta rupiah dari berbagai pihak mulai dari Perbanas, Iwa Perbanas, Bank Mandiri dan IWABA Sulsel, untuk disalurkan kepada pasien-pasien kanker yang berada di rumah sakit dan rumah singgah kanker.
Puluhan hadiah dan 2 doorprize sepeda juga disiapkan memeriahkan acara. Masyarakat pedagang kaki lima juga merasakan euforia kegiatan ini. Beberapa pedagang makanan Buroncong mendapat borongan orderan dari partisipan yang mayoritas perempuan. (Rls)