Ujian Final Fotografi, Mahasiswa Jurnalistik UIN Alauddin Makassar Pamer Karya

0
238

Channelindonesia.id – Mahasiswa jurusan Jurnalistik, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) mengikuti ujian final mata kuliah Fotografi semester ganjil, mereka memamerkan karya fotografi sebagai bentuk hasil dari ujian tersebut, Jumat (23/12/2022).

Ujian final berlangsung di Laboratorium gedung Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UINAM. Syaratnya, harus mencetak satu Masterpiece Fotografi dengan ukuran 48 cm × 68 cm yang sudah di cetak.

Mata kuliah Fotografi ini, di ampuh oleh Hasbullah Mathar, setelah membekali materi fotografi dan membiarkan mahasiswa untuk melakukan hunting foto keluar daerah Kota Makassar.

Zainal, salah satu mahasiswa Jurusan Jurnalistik mengungkap, di mata kuliah Fotografi di wajibkan untuk Hunting dengan menerapkan berbagai teori yang telah di berikan, seperti dof luas, dof sempit, stof Action, Slow action, serta beberapa tema karya seperti, manusia dan kehidupannya, kota dan problematikanya, kesenian dan kebudayaan, kehidupan beragama, serta etnografi.

“Kami di wajibkan hunting menggunakan kamera dan menerapkan teori yang sudah di pelajari,” ujar Zainal.

Selanjutnya, ujian final ini di ikuti 15 mahasiswa dari jurusan jurnalistik, dengan bangga mempersembahkan karya terbaiknya.

Dosen yang akrab di sapa bang Iboel ini memaparkan harapannya kepada mahasiswa agar terus berkarya, dan hasil hunting dalam satu semester ini menjadi kesan untuk 5-10 tahun ke depan.

“terimakasih banyak atas segala waktu, cape, keringat yang membersamai selama satu semester, semoga narasi selama ini menjadi cerita yang indah 5-10 tahun ke depan,” jelasnya.

Sementara Hasmika juga mengaku merasa sangat Senang bisa belajar fotografi bersama ahlinya, dan bisa menyelesaikan hunting hingga cetak karya Fotografi.

“Saya hari ini sangat senang dan bahagia di karena bisa belajar sama bang Iboel, apalagi bisa menyelesaikan tugas hunting hingga ujian final,” tutupnya.

CITIZEN : ANDI MULKHAIRI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini