Channelindonesia.id – Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin belum terkalahkan hingga berhasil lolos ke 16 besar Malaysia Open 2023.
Dilansir sport.detik.com, ganda putra Indonesia itu lolos setelah menang 21-14 serta 21-18 atas ganda putra Jepang Akira Koga dan Taichi Saito.
Pertandingan yang berlangsung di Axiata Arena, ganda putra Indonesia Leo dan Daniel tampil dominan atas ganda putra Jepang Akira dan Taichi, Rabu (11/01/2023).
Sebelumnya, pasangan Leo dan Daniel ini telah meraih medali emas di Sea Games 2021 yang lalu.
Kemenangan ini mengantarkan Leo/Daniel ke babak selanjutnya untuk bertemu unggulan keenam asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.