Viral, Aksi Arogan Pengemudi Fortuner Rusak Mobil Brio Pakai Senjata Tajam

0
148

Channelindonesia.id – Beredar video viral yang memperlihatkan seorang pengendara mobil Toyota Fortuner dengan arogan hancurkan sebuah mobil Honda Brio berwarna kuning milik pengendara lainnya.

Video pengendara Fortuner hancurkan mobil Brio kuning tersebut viral usai diunggah pengguna akun Instagram @ndorobei.official pada Minggu, 12 Februari 2023.

Dalam narasi unggahannya, disebutkan bahwa peristiwa itu terjadi di Kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada Minggu dini hari.

Disebutkan pula identitas pengendara mobil Brio kuning tersebut yakni seorang warga Kayu Manis, Pondok Cabe.

“Jakarta – Mobil Fortuner tidak dikenal menabrak mobil kuning milik warga Kayu Manis, Pondok Cabe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan Minggu (12/2/2023) dini hari,” tulis akun @ndorobei.official, dikutip dari Terkini.id.

Selain itu, disebutkan pula bahwa setelah menabrak mobil Brio itu, pengendara Fortuner tersebut keluar dari mobil dengan membawa sebuah benda diduga senjata laras panjang.

Dengan memakai senjata itu, pelaku pun kemudian mengamuk dan menghancurkan kaca mobil Honda Brio kuning tersebut.

“Sesaat kemudian, seorang pria keluar dari mobil Fortuner dengan membawa benda (diduga) senjata laras panjang dan mengamuk memukuli mobil berwarna kuning,” tulisnya.

“Belum diketahui penyebab kejadian dan identitas pria yang membawa senjata laras panjang tersebut,” tulisnya lagi.

Dilihat dari video itu, nampak sebuah mobil Toyota Fortuner berwarna hitam mendadak menghalangi laju kendaraan Honda Brio berkelir kuning.

Pengemudi Toyota Fortuner kemudian turun menghampiri mobil Brio tersebut sambil membawa sebuah benda diduga senjata.

Pengemudi Fortuner berbadan gempal dan berkaos hitam itu pun kemudian memukul dan menendang pintu samping mobil Brio tersebut.

Tak hanya itu, pengendara Fortuner tersebut juga memukuli kaca depan mobil Brio itu hingga hancur dengan memakai senjata yang dipegangnya tersebut.

Aksi arogan pengendara Fortuner itu pun kini telah dilaporkan oleh pengemudi mobil Brio kuning tersebut ke aparat Kepolisian.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait peristiwa pengendara Fortuner hancurkan mobil Brio milik pengemudi lainnya tersebut.

“Adanya perusakan menggunakan senjata tajam, menjadi bagian proses pemeriksaan penyelidik yang kemudian akan didalami dalam proses penyelidikan lebih lanjut,” ujarnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini