Channelindonesia.id – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Stie Wira Bhakti Makassar mengadakan kegiatan silaturahmi sekaligus buka puasa bersama anak-anak Panti Asuhan Al-Musyawir, Jumat 12 April 2023.
Kegiatan BEM Stie Wira Bhakti Makassar tersebut berkolaborasi dengan Himpunan Mahasiswa Manajemen (HMJM) dan Himpunan Mahasiswa Akutansi (HMJA).
Kegiatan ini dihadiri oleh para pengurus BEM,HMJM dan HMJA selain itu juga dihadiri oleh Ketua MPM, Demisioner BEM dan HMJM, Anak Panti Asuhan dan Pengurus Panti Asuhan.
BEM Stie Wira Bhakti, HMJM dan HMJA berharap dengan adanya kegiatan ini kita bisa lebih peduli lagi terhadap masyarakat sekitar.
“Selain ada acara buka puasa juga ada pemberian sembako dan Al-Quran kepada anak-anak panti asuhan,” ungkap pihak BEM Stie Wira Bhakti Makassar.
Acara kolaborasi tersebut dibuka dengan pembacaan Ayat Suci Al-qur’an dari salah satu anak Panti Asuhan Al-Musyawir.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pengajian bersama sembari menunggu waktu berbuka puasa.
Citizen Report: Resky Adhelia